STKIP Bina Mutiara Kampus Surade Gelar Baksos Tujuan Utama Ingin Lebih Dekat Dengan Masyarakat



Suarakowasisukabumi.com

Mahasiswa STKIP Bina Mutiara Kampus Surade gelar kegiatan bakti sosial berupa pembagian sembako dan takjil kepada jompo dan lansia.

Pembagian takjil dilaksanakan dibeberapa lokasi, seperti di yayasan yatim piatu dan bunderan Surade taman megalodon. Sabtu 16 April 2022.


Rudi Susanto selaku Ketua BEM STKIP Bina Mutiara Kampus Surade Kepada Wartawan menjelaskan kegiatan baksos dan pembagian takjil sudah terlaksana di beberapa lokasi di pajampangan. Sementara lokasi yang telah di kunjungi tersebar di beberapa desa di Kecamatan Surade dan Jampangkulon.

Adapun jenis bantuan yang diserahkan kepada jompo tersebut fokus berupa sembako dan takjil di jalan raya Surade bunderan Taman Megalodon.



Rudi menyebutkan tujuan baksos tersebut untuk lebih mendekatkan Bina Mutiara dengan masyarakat, serta lebih dirasakan manfaat keberadaan Kampus Bina Mutiara.

MY Kuncir

Lebih baru Lebih lama