Antralina Adventure Offroad 2022, Bupati "Bisa Tumbuhkan Ekonomi dan Pariwisata"


Suarakowawisukabumi.com

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami melepas ratusan offroader yang mengikuti Antralina Adventure Offroad 2022 di wilayah Jampangtengah, Kamis, 26 Mei 2022. Kegiatan yang dilepas dari Puslatpur Marinir 6 Antralina Jampangtenngah ini, diikuti offroader dari berbagai daerah di Indonesia.

Berdasarkan data yang dihimpun, kegiatan tersebut diikuti sekitar 105 tim. Mereka akan melaksanakan adventure offroad dari 26-29 Mei 2022. Dalam event tersebut, terdapat 4 CR. Setiap CR berjarak sekitar 3,5KM ke atas.

Bupati Sukabumi H. Marwan Hamami menyambut baik agenda offroad ini. Sebab, kegiatan ini bisa menimbulkan multiplier effect. Salah satunya meningkatkan pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat.

"Banyak manfaat yang bisa diperoleh dari kegiatan ini. Offroader yang datang dengan rombongan bisa menumbuhkan ekonomi di sini,.Termasuk bisa meningkatkan kunjungan wisatawan ke Sukabumi Selain itu, event ini pun bisa dijadikan wahana edukasi. Terutama, dari offroader senior ke junior" ujarnya

H. Marwan berharap, event ini bisa berkelanjutan. Sehingga, menjadikan Kabupaten Sukabumi ikon offroad nasional. Apalagi, wilayah Kabupaten Sukabumi sangat dimungkinkan untuk offroad.

"Mudah-mudahan bisa terus berlanjut dan semakin termanage dengan baik," harapnya

Komandan Puslatpur Marinir 6 Antralina Letkol Marinir Ombun Tarera Sipahutar mengatakan, kegiatan ini memiliki konsep yang menarik. Selain offroad, ada bakti sosial hingga penyuluhan.

"Dampak kegiatan ini, bisa mempercepat pertumbuhan ekonomi di wilayah Jampangtengah. Termasuk mengenalkan apa itu marinir," bebernya.

Ketua IOF Pengda Jabar Brigjen TNI Ayi Supriatna mengapresiasi agenda tersebut. Apalagi, treknya sangat bagus.

Dalam kesempatan tersebut, dilaksanakan penyerahan bantuan sosial berupa santunan kepada anak yatim dan penanaman pohon.

Red

Lebih baru Lebih lama