Menang 2 Periode, Ujang Sopandi Akan Jalankan Amanah Masyarakat Pondokaso Landeuh Lebih Baik



SUARAKOWASISUKABUMI.COM - Pesta demokrasi pemilihan kepala desa ( Pilkades ) di Desa Ponodokaso landeuh, kecamatan Parungkuda, kabupaten Sukabumi, sudah dilaksanakan di 17 tempat pemungutan suara ( TPS ) dengan lancar. Minggu, 08/05/2022.

Pemungutan suara tersebut di mulai pukul 07:00 WIB, kemudian pukul 14:00 WIB dilanjutkan dengan penghitungan perolehan suara calon kepala desa. Dari 8.192 peserta pilkades hanya tercatat 6.532 termasuk 161 suara tidak sah.

Dari jumlah total 17 TPS, Calon kepala desa nomor urut pertama Iman Sudirman memperoleh suara 2.317, selanjutnya nomor urut ke dua Endang Rohimat memperoleh suara 988, dilanjutkan nomor urut ke tiga D. Badruzaman memperoleh suara 277, dan terakhir nomor urut ke empat Ujang Sopandi memperoleh suara 2.769.



Calon kepala desa terpilih, Ujang Sopandi mengungkapkan rasa syukur nya karena memenangkan periode ke dua.

" Alhamdulillah saya bersyukur masyarakat pondokaso landeuh memberikan kepercayaan lagi kepada saya untuk periode ke dua. Insya allah amanah ini kami akan jalankan dengan sebaik baiknya dan bekerja lebih maksimal untuk Pondokaso landeuh lebih baik kedepannya "

Lanjut U. Sopandi mengatakan kendala di lapangan hanya sisi administrasi saja, karena ada perubahan-perubahan yang terjadi sehingga bolak balik pemberkasannya di rubah rubah kembali

" Saya berharap pesta demokrasi ini, menyatukan perserpsi, satukan pandangan, kita bisa bekerja bersama membangun desa pondokaso landeuh lebih baik " harapnya.

Bery
Lebih baru Lebih lama