Rechecking Desa Bojongsari Jampangkulon Oleh TP PKK Kabupaten Sukabumi Berkompetisi Masuk 4 Besar


Suarakowasisukabumi.com

TP PKK Kabupaten Sukabumi melakukan Rechecking Desa Model 5 lomba 10 Program PKK Tingkat Kabupaten Sukabumi Tahun 2022. Diantaranya di Desa Bojongsari Kecamatan Jampangkulon. Jum'at (3/6/22).

Jumlah inovasi kebijakan dalam rangka mendukung program 5 lomba 10 program Desa Bojongsari Kecamatan Jampangkulon yang dinilai hari ini diantaranya,

  1. Semarak admintrasi,
  2. Batang batara,
  3. Kerajinan tangan anyaman piring dari lidi,
  4. Jajaka food,
  5. Usaha simpan pinjam,
  6. POHAGA (Pojok Hijau Kampung Tohaga),
  7. Inovasi ivates, Skirining Ivates dengan akseptor KB,

Rachmat Efendy Kades Bojongsari  mengucapkan terimakasih atas kunjungan kerja TP PKK Kabupaten Sukabumi dalam rangka Rechecking Desa Model yang diikuti oleh Desa Bojongsari, Kecamatan Jampangkulon.

“Atas ikhtiar kita selama ini Alhamdulillah Desa Bojongsari sedang mengikuti program desa model tingkat Kabupaten dan ini merupakan salah satu momentum yang sangat luar biasa. Desa Bojongsari bisa masuk ke peringkat 8 besar,” ungkapnya.

Kegiatan tersebut pertama kali diikuti oleh desa Bojongsari, Rachmat berharap dengan terlaksananya kegiatan tersebut Desa Bojongsari bisa menjuarai dari 8 Desa di Kabupaten Sukabumi.

“Semoga dari 8 desa di Kabupaten Sukabumi yang dinilai hari ini, Desa Bojongsari bisa memenuhinya syarat dan kriteria,” harapnya.

Sementara itu Ketua TP PKK Kabupaten Sukabumi Hj. Yani Jatnika Marwan menuturkan, sebanyak 47 Desa yang di Monev di Kabupaten Sukabumi. Namun 8 Desa yang masuk nominasi salah satunya yakni Desa Bojongsari.

“Tentunya dari 8 Desa ini akan memperebutkan 4 besar dan juara pertamanya akan mewakili Kabupaten Sukabumi ke tingkat Provinsi,” terangnya.

Sambung Hj. Yani, Sejauh ini untuk Desa Bojongsari telah memenuhi kriteria, terlihat dari nampak luar sudah cukup bagus juga peran serta masyarakat sangat antusias.

“Mudah-mudahan Desa Bojongsari masuk ke empat besar, syukur-syukur bisa mewakili Kabupaten Sukabumi ke tingkat Jawa Barat,” harapnya.

Camat Jampangkulon Kusyana, kepada wartawan menjelaskan  Desa Bojongsari kaitan dengan Recheking 5 Lomba 10 Program PKK Desa Model menjadi suatu kebanggaan karena bisa masuk 8 besar dan diambil ĺagi jadi 4 besar. Dengan persiapan berbagai stake holder yakin bisa masuk 4 besar bahkan bisa menjadi juara .

“Dan harapan tentunya Desa Bojongsari menjadi juara mewakili Kabupaten Sukabumi di Tingkat Provinsi Jawa Barat. Semoga Kerjasama dan kebersamaan tetap terjaga,” pungkas Kusyana.

MY Kuncir

Lebih baru Lebih lama