Suarakowasisukabumi.com
Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Dinas Perikanan memberkan bantuan sarana penangkapan ikan kepada Kelompok Usaha Bersama (KUB). Sarana tersebut diberikan untuk meningkatkan produktivitas hasil tangkapan sehingga mendorong pendapatan dan kesejahteraan nelayan.
Bantuan diberikan kepada KUB Putri Bunga dan KUB Sahabat Sejati di Desa Ciwaru Kecamatan Ciemas, Selasa, 26 Juli 2022.
Menurut Kadis Perikanan, Nunung Nurhayati, potensi tangkapan ikan laut kabupaten sukabumi sangat besar karena itu perlu dukungan dan perhatian sehingga dapat menyejahterakan nelayan.
"Karena itu kita bantu sarana penangkapan ikan berupa mesin kapal 15 PK kepada KUB Putri Bunga kecamatan Ciemas dan KUB Sahabat Sejati kecamatan Ciracap," jelasnya.
Masih dikatakan Nunung, Penangkapan ikan dengan menggunakan sarana yang memadai jelas akan meningkatkan produktivitas nelayan, karena itu penggunaan alat harus dilakukan sebaik mungkin.
"Untuk bahan evaluasi, KUB Nelayan penerima manfaat harus memberikan laporan
kepada Dinas Perikanan, kami ingin mengetahui sejauh mana manfaat bantuan yang telah diberikan," pungkasnya.
Robby