Suarakowasisukabumi.com
Pusat oleh – oleh dan jajanan khas Pajampangan hari ini kedatangan tamu, para pengunjung tersebut memborong oleh-oleh khas Pajampangan sekitar pukul 9.00 WIB.
Pengunjung tersebut merupakan Staf Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jawa Barat. Lokasi yang dikunjungi adalah pusat oleh-oleh makanan khas Pajampangan DSG di Jalan Raya Ujung Genteng Cipaku RT 12 RW 03 Desa Ujung Genteng Kecamatan Ciracap Kabupaten Sukabumi Jawa Barat. Kamis, 7 Juli 2022.
Para pengunjung tersebut menyita perhatian publik karena yang didatangi merupakan ikon dari Ciletuh Palabuhanratu Unesco Global Geopark (CPUGGp). Selain itu, pengunjung tersebut merupakan para pejabat yang saat ini menjadi staf di bagian Persidangan dan PUU Sekretariat DPRD Provinsi Jawa Barat dalam rangka kunjungan kerja dan meninjau objek Wisata Jawa Barat.
Menurut pihak pengelola oleh-oleh Geopark Ciletuh Palabuhanratu Dian Moghes, moment ini sekaligus memperkenalkan secara detail produk - produk lokal khas Pajampangan seperti Opak Ketan G-opak Pawon Moghes, Kopi Djampang, Brownies kering Anday's Cake dan Abon Ikan Selera Imeh yang menjadi ciri khasnya.
Selain dari produk makanan, kerajinan kain batik Pajampangan pun menarik perhatian tamu dan undangan untuk membelinya.
Adapun Minggu depan Insya Allah pusat oleh -oleh DSg ini akan dikunjungi oleh para pejabat lain, tutur Dian Moghes kepada Wartawan.
MY Kuncir