Sekda Ade Apresiasi Kepada IOM, Ketika Hadiri Pelatihan Indentifikasi dan Oenanganan TPPO

Suarakowasisukabumi.com Sekretaris Daerah kabupaten Sukabumi ade Suryaman, SH.,MM. Menghadiri Pelatihan Identifikasi dan Penanganan Korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) bagi Anggota Gugus Tugas PPTPPO Kab. Sukabumi, Bertempat di Hotel Aryaduta Kota Bandung, Selasa (24/01/2023).

Diawal sambutannya Sekda atas Nama Pemerintah Kabupaten Sukabumi menyampaikan terima-kasih dan penghargaan kepada International Organization Migration (IOM) Indonesia karena telah menginisiasi dan bersinergi dengan melakukan kerjasama beserta Kementerian Perlindungan Dan Pemberdayaan Perempuan Dan Anak hingga terselenggaranya pelatihan ini dalam rangka meningkatkan kapasitas dan mendorong kinerja GT-PPTPPO di Kabupaten Sukabumi.

“ Hendaknya kegiatan ini dijadikan momentum ini untuk memunculkan energi positif baru dalam menginspirasi, memotivasi dan berkreasi serta berinovasi dalam menggerakan sukabumi yang dimotori GT-PPTPPO guna meminimalisir terjadinya TPPO di Kabupaten Sukabumi.” Jelasnya.

“Terjadinya cipta kondisi sebagaimana tersebut diyakini mampu memberikan daya ungkit pencapaian Misi Pertama Pemerintah Kabupaten Sukabumi Tahun 2021-2026, Yakni: “Membangun Sumber Daya Manusia Yang Beriman, Berbudaya, Dan Berdaya Saing”. Tegasnya.

Turut hadir dalam kesempatan tersebut Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan Kementerian Pemberdayaan Perempuan Dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Pimpinan International Organization Migration (Iom) Indonesia serta Kepala DP3A Kabupaten Sukabumi dan Perwakilan Perangkat Daerah terkait kabupaten Sukabumi.

Red/D2

MATANUSA

Teman setia menemani anda ,dalam menyuguhkan informasi berita pembangunan di Indonesia.

Lebih baru Lebih lama