Miliki Peranan Penting, KPU Sukabumi Gandeng Media Gelar Sosialisasi Pilkada Serentak 2024

(Foto : Ist).

|Hery Setiawan/Asep Saepulrahman|

Sukabumi - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi menggelar sosialisasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 di Goalpara Tea Park, Sukaraja, Kabupaten Sukabumi. Acara ini juga dikemas dalam bentuk Media Gathering, yang bertujuan untuk mempererat kerja sama antara KPU dengan berbagai organisasi media di Kabupaten Sukabumi.

Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari KPU Provinsi Jawa Barat, jajaran KPU Kabupaten Sukabumi, serta para awak media yang berperan penting dalam penyebaran informasi kepada masyarakat, pada Senin (12/08/2024).

Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Kasmin Belle, menekankan pentingnya peran media dalam mewujudkan Pilkada yang damai dan demokratis. 

Ia menyatakan bahwa media memiliki tanggung jawab besar untuk mengawasi kinerja KPU serta menyebarkan informasi yang benar dan mendidik masyarakat mengenai Pilkada yang akan digelar serentak pada 27 November 2024.

“Peran media sangat penting, terutama dalam memberikan edukasi dan informasi yang baik kepada masyarakat. Media juga menjadi corong yang akan membantu mengontrol dan mengawasi kinerja KPU dalam menyelenggarakan Pilkada,” ungkap Kasmin Belle.

Sementara itu, Ade Trilaksana, pengurus Komunitas Wartawan Sukabumi (Kowasi), menegaskan bahwa insan pers di Kabupaten Sukabumi telah sepakat untuk menyukseskan Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat serta Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi yang akan datang. “Kami siap mendukung dan mensukseskan Pilkada 2024,” pungkasnya.

Acara sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya partisipasi dalam Pilkada, serta memastikan proses pemilihan berjalan dengan lancar dan transparan.

MATANUSA

Teman setia menemani anda ,dalam menyuguhkan informasi berita pembangunan di Indonesia.

Lebih baru Lebih lama